Apakah Kamu memelihara kucing
dirumah? Seberapa cintakah kamu terhadap kucingmu? dan apakah kamu
mempertimbangkan untuk membeli rumah yang khusus dirancang untuk membuat
hidup kucing kesayangan kamu merasa nyaman? Jika ya, mungkin Japanese Asahi Kasei Homebuilder adalah yang kamu cari.
Desain
rumah untuk pecinta kucing ini diterapkan dengan banyaknya pemasangan
rangka balok kayu pada platform atap rumah yang tinggi. Sehingga kucing
kamu dapat melompat kesana-kemari dengan bebas di dalam rumah. Hal ini
juga memberikan kucing kamu kesempatan untuk berolahraga di dalam rumah.
Dengan sudut pandang yang indah di setiap sudut ruangan, memberikan
kesan superior terhadap rumah ini.
Ada
juga pintu yang khusus di desain untuk peliharaan kamu untuk dapat
berlari ke setiap ruangan, dan kisi-kisi jendela ruangan yang
menampilkan gambar umpan seperti ikan untuk membuat peliharaan anda
penasaran dan memanjat jendela tersebut.
Dan
tidak lupa juga, toilet untuk kucing kamu. Kasei memiliki beberapa
pilihan untuk memastikan kucing kamu bisa mendapatkan privasi,
kebersihan dan kenyamanan yang diinginkan ketika membuang kotoran.
Toilet ini dirancang dengan mewah dan higienis untuk hewan peliharaan.
Tertarik? Sayangnya Asahi Kasei Homebuilder hanya terdapat di Jepang.
Sources :
- en.rocketnews24.com
- asahi-kasei.co.jp
- http://www.japanesestation.com/desain-rumah-khusus-pecinta-kucing-di-jepang/
0 Comment:
Posting Komentar